Thursday, September 24, 2015

Bagian II: Daftar Hotel di Toraja


Lanjutan...
 
Indra II Hotel
Bintang 1
Landorundun No. 63 Rantepao, Toraja. 0423-21583
Rp. 300, 400, 500, 700.
Indra II Hotel

Hotel Duta 88
Jl. Emy Saelan - Rantepao - Toraja Utara -
Tlp. 0423 23477   
Hotel Duta 88














Hotel Hiltra
Jl. Pramuka No. 70 Rantepao - Toraja Utara
Tlp. 62 423 - 27323 / 25257. 

Hotel Hiltra














Hotel Madarana
Jl. Sa'dan - Malangngo' Rantepao - Toraja Utara.
Tlp. 62 423 - 23777. 
Hotel Madarana





Hotel Pison
Jl. Pongtiku II/8m Rantepao
Telp: 0423-21344
Hotel Pison

Hotel Nonongan Resort
Jl. Jurusan Makale -Alang-Alang - Rantepao - Toraja Utara. Tlp. 62 423 - 23101. 
Hotel Toraja Cottage
Jl. Jurusan Palopo – Rantepao Kabupaten Toraja UtaraTel: +62-423-21268
Hotel/Wisma Fios
Jl. Abdul Gani No. 1 D - Rantepao - Toraja Utara - Tlp. 0423 27268
Hotel Victoria
Jl. A. Mappanyukki Rantepao
Hotel Sallebayu
Jl. Ke’te’ Kesu’  Tel: +62-423-23469
Hotel Marlin Inn
Jl. Andi' Mappanyukki No. 75 Rantepao - Toraja Utara
Hotel Monton
Jl. Abd. Gani No. 14A Rantepao - Toraja Utara Tlp. 62 423 - 21675.
Hotel Pia's Poppies
Jl. Pongtiku - Rantepao - Toraja Utara Tlp. 62 423 - 21121.
Hotel Rantepao Lodge
Jl. Rura Pao - Eranbatu - Rantepao - Toraja Utara Tlp. 62 423 - 21248 / 23717. 
Hotel Kambuno
Jl. Jurusan Palopo - Rantepao - Toraja Utara - Tlp. 0423 25104
Hotel Palma
Jl. Poros Palopo - Bolu - Rantepao - Toraja Utara - Tlp. 0423 23789
Hotel Batupapan
Jl Pongtiku No 130 Makale Tlp. (0423) 22559
Hotel Sangalla' 
JL. Pongtiku No. 509 Makale Poros Makale - Rantepao
Tlp. ( 0423 ) 24485.  Fax  ( 0423 ) 24485
Emaill  hotelsangalla@yahoo.co.id
Hotel Puri Artha
Melati 3
Pontiku 114, Makale, Toraja. 0423-22470, 22079
Rp. 100, 150, 200. 
Hotel Makula'n Restoran
Permandian Air Panas Makula' Sangalla'

Itulah beberapa informasi beberapa hotel yang ada di toraja. Semoga informasi yang dibagikan kali ini bermanfaat bila ingin berkunjung ke toraja. Mohon maaf apabila kualitas gambar yang kurang bagus.
Salam Portal Solata

Tuesday, September 22, 2015

Bagian ke II: Berbagai Jenis Kerbau "Tedong" Yang Ada di Toraja



Lanjutan...
Baca Bagian I: Jenis Kerbau Berdasarkan  Corak Warna Kerbau

Berdasarkan Bentuk Tanduk Kerbau.
Selain warna bulu kerbau untuk mengadakan suatu acara pemakaman yang sempurna maka keluarga bangsawan harus menyiapkan tedong tanda (wajib ) untuk sebuah upacara pemakaman yang besar. Maka kerbau di toraja juga di bedakan jenisnya berdasarkan bentuk tanduk kerbau. Berikut ini jenis-jenisnya.

Tedong Ballian

Tedong Balian

Jika di lihat secara sepintas jenis kerbau yang satu ini adalah yang juara,hal ini di karenakan ciri utama dari kerbau ini terletak pada tanduk yang panjangnya bisa sampai 2 meter, dengan badan gempal,dengan corak warna hitam ke abu-abuan, kebanyakan kerbau ini di kebiri. Tedong balian merupakan kerbau yang sudah langka dan merupakan tedong tanda (wajib) untuk upacara pemakaman bangsawan toraja sehingga harganya juga mahal diatas 100 juta. Ciri identik dengan kerbau balian adalah tanduknya yang panjang ke samping tidak seperti kerbau normal pada umumnya.

Tedong Tekken Langi'

Tedong Todi' Tekken Langi'
Salah satu jenis kerbau yang unik karena tanduk yang tidak sejajar,jenis kerbau ini dapat kita jumpai di setiap pesta adat lengkap,dengan ciri khusus tanduk sebelah kiri naik,sementara sebelah kanan ke bawah atau sebaliknya. kerbau ini merupakan kerbau yang langka dan harganya juga mahal diatas kisaran 100 juta rupiah.

Tedong Sokko 

Tedong Bonga Sokko
Kerbau ini hampir sama dengan kerbau lainnya yang membedakan adalah bentuk tanduk yang unik karena mengarah ke bawah dan hampir bertemu di bawah leher. Tedong sokko jenis kerbau yang sudah langkah dijumpai dan merupakan tedong tanda (wajib) untuk melakukan ritual pemakaman untuk bangsawan toraja. Setiap tahun harga kerbau jenis ini semakin mahal dan akan lebih mahal lagi ketika kerbau berwarna belang. Harganya berkisar 50 juta sampai ratusan juta rupiah.
 
Itulah informasi yang dapat di bagikan tentang jenis-jenis kerbau yang ada di toraja baik itu dari corak warna kerbau ataupun dari bentuk tanduk kerbau. Mungkin masih ada yang tidak sempat dituliskan  ataupun perlu dikoreksi dari tulisan ini, silahkan sampaikan di kolom komentar. Semoga portal solata bisa memperbaiki dan melengkapi kekurangan dari tulisan ini.
Kurre Sumanga'

Salam Portal Solata
Sumber Foto: Grup Facebook Komunitas Pecinta Tedong Silaga

Monday, September 21, 2015

Pesona Batu Tumonga " Negeri di Atas Awan"


Mendengar kata toraja mungkin yang terbersit dalam benak anda adalah  upacara pemakaman, kerbau yg mahal, rumah tongkonan dan kuburan yang dipenuhi tengkorak dan tulang belulang, tapi sebenarnya toraja adalah  salah satu daerah yang menyimpan sejuta potensi. Keindahan alam adalah salah satu pesona yang bisa anda temukan di toraja. 
Sebuah sudut jalan di kampung batu tumonga
Foto: Eric Mapaley
Udara yang dingin dan segar, kabut tebal dan awan seperti kapas, terasering sawah yang ditutupi padi yang menguning semua bisa anda temukan di Batu Tumonga. Sebuah kampung kecil yang terletak di lereng gunung sesean yang merupakan gunung tertinggi di toraja. Penat dengan rutinitas di kota yang penuh polusi mungkin anda dapat melepaskannya di sini dengan menghirup segarnya udara pegunungan, sambil menikmati panorama alam yang membentang di bawahnya. 
Ketika anda mengunjungi batu tumonga jangan heran kalau anda menjumpai batu besar di tengah sawah dengan sebuah miniatur rumah tongkonan disampingnya, ya bukan toraja namanya kalau tidak unik menguburkan jenazah didalam batu besar adalah sebuah tradisi dari nenek moyang orang toraja, tidak peduli letak batu yang digunakan baik itu di tebing,disamping rumah, di gunung bahkan di sawah pun banyak di jumpai.
Lautan awan menutupi kota rantepao dan sekitarnya
Foto: Indonesian Holic
Foto: Randy. W
Menghabiskan pagi anda di batu tumonga akan menjadi sebuah momen yang anda harus rasakan, ketika kampung batu tumonga diselimuti oleh kabut dan sekumpulan awan putih yang menutupi daerah disekitar mungkin anda akan merasa sedang berdiri di sebuah negeri lain, berdiri ditengah awan putih dan perlahan awan itu akan hilang tertiup angin seiring munculnya matahari dari balik awan. Ketika awan putih mulai mehilang dari jauh anda akan melihat sebuah kota kecil di kelilingi sawah dan bukit, ya itulah kota rantepao. dari batu tumonga anda bisa menikmati pemandangan kota rantepao dan kampung kampung disekitarnya.

Batu tumonga adalah sebuah kampung kecil yang jauh dari hiruk pikuk keramaian kendaraan, mungkin anda hanya akan menemukan masyarakat yang sedang melakukan aktivitasnya baik itu yang ke sawah ataupun anak sekolah yang berangkat berjalan kaki menuju sekolahnya. Menikmati hangatnya segelas kopi toraja yang nikmat di pagi hari adalah pilihan yang tepat sambil menikmati dinginnya udara batu tumonga.
Sudah terlalu jauh membahas batu tumonga mungkin anda butuh sedikit petunjuk untuk sampai disana. batu tumonga berjarak sekitar 20 km dari kota rantepao. untuk sampai kesana ada beberapa pilihan transportasi yang bisa anda gunakan bisa dengan menumpang kendaran umum dari terminal bolu rantepao, menyewa/mobil/motor yang akan membawa anda ke batu tumonga pilihan ini lebih direkomendasikan demi kenyamanan mengingat jalan yang berkelok-kelok. Tak jarang di jumpai juga turis-turis asing yang memilih jalan kaki/tracking dengan melewati jalur berbeda yang lebih dekat tapi lebih menanjak.
Pemandangan sawah disekitar kampung batutumonga
Foto: Penerbit
Tinimbayo salah satu pemandangan dalam perjalanan menuju batu tumonga
disini terdapat penginapan dan coffee shop
Foto: Penerbit
Ketika sampai disana anda direkomendasikan untuk bermalam agar bisa menyaksikan keindahan batutumonga di pagi hari. tak perlu takut akan masalah penginapan di batutumonga terdapat beberapa losmen/wisma di samping itu juga terdapat sebuah hotel tentunya dengan harga yg sedikit lebih mahal. itulah sedikit informasi tentang destinasi wisata batu tumonga, orang sering menyebutnya dengan Negeri di Atas Awan semoga bisa menjadi bagian dalam agenda wisata anda .

Salam Portal Solata